menghormati dan menghargai martabat nilai setiap orang.
Memang sangat mudah melihat hal
paling buruk pada diri orang lain, mencela dan menghakimi, memfitnah dan
menghukum, menggosipkan dan mengarang cerita bohong.
Namun, jauh lebih baik kalau kita
melihat hal yang terbaik dalam diri seseorang: mencari sifat baik dan
menyatakan dukungan, memuji dan menghargai kebajikannya.
Daripada membiarkan anak-anak Anda
mendengar Anda berkata kasar atau mengucapkan perkataan kotor tentang
seseorang, lebih baik kalau ucapan Anda penuh dengan pujian, manis dan
lembut.
Ketika Anda menolak menggunakan
kata-kata menghina yang ditujukan kepada seseorang, kalau Anda menolak
mengucapkan seloroh tentang etnis dan ras, anak-anak Anda akan tahu
bahwa walaupun stereotipkarikatur bisa menimbulkan
gelak-tawa, tapi itu tidak lucu, karena itu mengecilkan dan merendahkan
seseorang. (menjadikan kelemahan seseorang sebagai bahan tertawaan) dan
Kalau Anda terus-menerus menunjukkan
kepada anak-anak Anda bahwa menghormati semua orang merupakan hal yang
sangat penting bagi Anda, anak-anak Anda akan tahu bagaimana menghormati
dan menghargai martabat dan nilai setiap orang.